Logo UIN

Digital Library - UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

PENGARUH MODAL, LUAS LAHAN DAN HARGA TERHADAP PENDAPATAN PETANI KELAPA SAWIT DI DESA TANJUNG TAYAS KECAMATAN TUNGKAL ULU

Suci Dahati, Yuhana Trisna (2025) PENGARUH MODAL, LUAS LAHAN DAN HARGA TERHADAP PENDAPATAN PETANI KELAPA SAWIT DI DESA TANJUNG TAYAS KECAMATAN TUNGKAL ULU. Other thesis, UIN STS JAMBI.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK

Pendapatan usaha setiap orang berbeda-beda, termasuk pendapatan dari
perkebunan kelapa sawit. Perbedaan pendapatan ini dipengaruhi oleh faktor yang
berbeda. Tujuan pada penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh modal,
pengaruh luas lahan, dan pengaruh harga secara parsial dan simultan terhadap
pendapatan petani kelapa sawit di Desa Tanjung Tayas. Metode penelitian yang
digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Sampel yang digunakan sebanyak 80
petani Desa Tanjung Tayas. Instrumen pada penelitian yang digunakan observasi,
angket (kusioner), dan dokumentasi. Hasil penelitian pada modal berpengaruh
signifikan terhadap Pendapatan Petani di Desa Tanjung Tayas yang menunjukkan
semakin baik modal yang dimiliki maka semakin tinggi pula pendapatan yang
diperoleh petani. Luas Lahan berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Petani
di Desa Tanjung Tayas yang menunjukkan semakin baik pemanfaatan luas lahan
yang dimiliki maka semakin tinggi pula pendapatan yang diperoleh petani. Harga
berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Petani di Desa Tanjung Tayas yang
menunjukkan semakin baik atau tinggi harga jual tandan buah segar (TBS) kelapa
sawit maka semakin besar pula pendapatan yang diperoleh petani. Modal, Luas
Lahan, dan Harga berpengaruh secara bersama-sama terhadap Pendapatan Petani
di Desa Tanjung Tayas.
Kata Kunci: Kelapa Sawit, Pendapatan, Perkebunan.

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: Munsia Andriani
Date Deposited: 25 Aug 2025 03:56
Last Modified: 25 Aug 2025 03:56
URI: http://digilib.uinjambi.ac.id/id/eprint/3223

Actions (login required)

View Item
View Item